FORKIS adalah sebuah acara yang mepertemukan guru dan murid di SMA
IT Nur Hidayah
,setelah itu murid dapat mengajukan pertanyaan kepada guru ataupun angket yang
telah dibagikan. Acara Forkis diadakan
pada hari jumat 26 April 2015, acara tersebut dimulai pada pukul 13.30. Acara Forkis
tersebut juga bersamaan dengan acara Lomba Aspirasi oleh setiap angkatan ikhwan
maupun akhwat.
Diacara pembukaan dibuka oleh Mc yaitu Irfanul Haq A, selanjutnya
tilawah yang dibacakan oleh Hudzaifah
Abdul Aziz. Setelah itu sambutan oleh
pembina MPS yaitu Ust.Nursuci Aprilianto S.pd. Kemudian acara inti yaitu pembahasan
angket yang telah dibagikan kemarin tetapi sebelum itu oleh
MC dijelaskan teknis penilaian
dalam lomba Aspirasi. Setelah itu acara intipun dimulai yaitu pembacaan angket
dan feedbacknya atau tanggapan dari ustad/zah, dalam acara feedback ini dimoderatori
oleh Muhammad Noor Rosyad dan Ghazian
Muhammad Reza. Pertanyaan yang pertama dilontarkan oleh muhammad Noor Rosyad
dan dijawab oleh Ust Budi Lenggono selaku Wakasek Kurikulum selain pembacaan
angket juga diselingi pemutaran Video Aspirasi dengan urutan kelas X Akhwat, X
Ikhwan, XI Ikhwan dan yang terakhir XI Akhwat.
Komentar
Posting Komentar